Pages

Sabtu, 24 Desember 2016

Macam Varietas Unggulan Padi Lahan Rawa dan Air Garam, Ketan, dan Rasa Pulen



1.      Varietas Padi Air Garam dan Rawa
Varietas
Keunggulan
Inpari 34 Salin Agritan


Inpari 35 Salin Agritan

Banyuasin


Inpari Unsoed 79 Agritan

INPARA 1
Berumur 102 hari dengan potensi hasil 8,1 ton/ha, agak pera, toleran salinitas atau air garam, dan dapat dikembangkan pada lahan sawah dataran rendah sampai ketinggian lokasi 500 m dpl. Tahan terhadap hama wereng cokelat biotipe 1 dan penyakit blas ras 033 dan 173.
Berumur 106 hari, hasil 8,3 ton/ha, tekstur nasi agak pera, toleran air garam, agak tahan terhadap wereng cokelat biotipe 1 dan juga tahan penyakit blas ras 073, dan tidak dianjurkan ditanam pada lahan sawah endemik tungro.
Berumur 118 – 122 hari, potensi hasil 6,0 ton/ha, Agak tahan wereng coklat biotipe 3, toleran salinitas, baik ditanaman di lahan pasang surut potensial, gambut (sampai ketebalan 60 cm) dan masam (pH 4)
Berumur ±109 hari, potensi hasil 8,2 ton/ha, Agak rentan terhadap wereng batang coklat biotipe 1 dan 2, rentan terhadap wereng batang coklat biotipe 3, Tahan terhadap blas ras 033, rentan terhadap blas ras 073, 133, dan 173, toleran salin.
Potensi hasil 6,5 ton/ha, pera, mutu baik, toleran Fe dan Al, agak tahan WBC biotipe 1 dan 2, tahan HDB dan blas, cocok untuk lahan rawa lebak dan pasang surut
INPARA 2
Potensi hasil 6,1 ton/ha, pulen, mutu baik, toleran Fe, Al, agak tahan WBC biotipe 2, tahan terhadap HDB dan blas, cocok ditanam di lahan rawa lebak dan pasang surut.
INPARA 3
Potensi hasil 5,6 ton/ha, tahan rendaman selama 6 hari fase vegetatif, agak tahan WBC biotipe 3 dan tahan terhadap blas, toleran Fe & Al, cocok ditanam di lahan rawa lebak dan pasang surut, serta sawah irigasi rawan banjir.
INPARA 4
Potensi hasil 7,63 ton/ha, tekstur nasi pera, baik ditanam di daerah rawa lebak dangkal dan sawah rawan banjir, toleran terendam selama 14 hari pada fase vegetatif, agak tahan WBC biotipe 3, tahan terhadap HDB strain IV dan VIII.
INPARA 5
Potensi hasil 7,2 ton/ha, tekstur nasi sedang, baik ditanam di daerah rawa lebak dangkal dan sawah rawan banjir, toleran terendam selama 14 hari pada fase vegetatif, agak tahan WCK biotipe 3, tahan terhadap HDB strain IV dan VIII.
INPARA 6



IPB 2R Bakumpai



Batanghari


Indragiri

Air Tenggulang
Potensi hasil 5,98 ton/ha, tekstur nasi sedang, baik ditanam di lahan rawa pasang surut sulfat masam potensial dan rawa lebak, tahan blas, agak tahan terhadap HDB strain IV dan toleran terhadap keracunan Fe.
Padi rawa baru hasil riset Dr. Ir Hajrial Aswidinnoor MSc dan Willy Bayuardi MSi, memiliki produktivitas tinggi dari luas lahan 1 ha, padi Bakumpai dapat dipanen 4,2 ton gabah kering giling (GKG), dengan potensi hasil 5,1 ton GKG/ha.
Padi rawa dengan potensi hasil mencapai 6,5 ton/ha, tahan terhadap penyakit Blas dan agak tahan terhadap Hawar Daun Bakteri Patptipe III serta agak tahan terhadap wereng cokelat.
Padi rawa yang tahan terhadap wereng cokelat biotipre 2, hawar daun bakteri patotipe III dan Blas. Potensi hasil mencapai 6,0 ton/ha.
Padi rawa tahan terhadap serangan wereng cokelat biotipe 2, namun rentan wereng cokleat biotipe 3, agak tahan terhadap bercak daun coklelat, tahan hawar daun bakteri patotipe III dan agak tahan dengan patotipe IV. Potensi hasil yang tinggi mencapai 6,0 ton/ha.
Padi rawa tahan terhadap serangan wereng cokelat biotipe 2, namun rentan wereng cokleat biotipe 3, agak tahan terhadap bercak daun coklelat, tahan hawar daun bakteri patotipe III dan agak tahan dengan patotipe IV. Potensi hasil yang tinggi mencapai 6,0 ton/ha.

2.      Varietas Beras Ketan
Varietas
Keterangan
Ciasem (Ketan Putih)



Setail (Ketan Hitam)


 Inpari25 Opak Jaya


 Ketonggo



Lusi
Berumur 110-120 hari dengan potensi hasil 8,3 ton/ha, teksturnya ketan putih, Baik ditanam di lahan sawah dataran sedang sampai ketinggian 500 mdpl. Dianjurkan untuk dapat diproduksi sebagai rengginang, tape ketan, dodol dan lemper. Agak tahan terhadap wereng coklat biotipe 2 dan agak tahan biotipe 3, tahan terhadap hawar daun bakteri strain III dan IV, rentan terhadap strain VIII.
Berumur 120 hari, potensi hasil 4,7 ton/ha, tekstur nasi ketan hitam, Dianjurkan ditanam pada lahan sawah dengan ketinggian tempat di bawah 500 mdpl, tahan terhadap hama wereng batang coklat biotipe 3 dan peka biotipe 2; Tahan terhadap hawar daun bakteri strain III, IV dan peka strain VIII.
Berumur ±115 hari, potensi hasil 9,4 ton/ha, teksturnya ketan merah, baik ditanam di sawah dataran rendah sampai sedang 0-600 mdpl, Agak rentan terhadap wereng batang coklat biotipe 1, agak rentan biotipe 2, dan 3, Tahan terhadap penyakit hawar daun bakteri patotipe III, agak tahan patotipe IV, dan VIII.
Berumur 115-125 hari, potensi hasil 5-6 ton/ha, teksturnya ketan, baik ditanam di lahan sawah irigasi dataran rendah sampai dataran sedang, tahan terhadap Wereng coklat biotipe 2 dan cukup tahan terhadap biotipe 3 dan penyakit Hawar daun bakteri (HDB) strain III.
Berumur 130-140 hari setelah semai, potensi hasil 6,0 ton/ha, tekstur nasi ketan, baik ditanam di lahan sawah dataran rendah sampai ketinggian 500 mdpl, Agak tahan terhadap wereng coklat biotipe 1 dan 2, agak tahan terhadap hawar daun bakteri dan bakteri daun bergaris.

3.      Varietas Rasa Pulen
Varietas
Keterangan
Bondoyudo



Sarinah



Inpari 13





Mekongga



Cibogo




Sintanur

Widas



 
Berumur 110-120 hari dengan potensi hasil 8,4 ton/ha, teksturnya pulen, Baik ditanam di lahan sawah dataran sedang sampai ketinggian 550 mdpl. Agak tahan terhadap wereng coklat biotipe 3, tahan terhadap tungro.
Berumur 110-125 hari, potensi hasil 6,98 ton/ha, tekstur pulen, baik ditanam di lahan sawah dataran sedang sampai tinggi, agak tahan terhadap wereng coklat biotipe 1, agak rentan biotipe 2 dan 3, rentan terhadap tungro.
Berumur 103 hari, potensi hasil 8,0 ton/ha, teksturnya pulen, cocok ditanam di ekosistem sawah tadah hujan dataran rendah sampai ketinggian 600 mdpl, Tahan terhadap hama Wereng Batang Coklat Biotipe 1,2 dan 3. Agak rentan terhadap penyakit Hawar Daun Bakteri strain III, IV dan VIII, tahan terhadap penyakit blas ras 033 dan agak tahan terhadap ras 133, 073 dan 173.
Berumur 116-125 hari, potensi hasil 8,4 ton/ha, Tekstur pulen, baik ditanam di lahan sawah dataran rendah sampai ketinggian 500 mdpl, agak tahan terhadap wereng coklat biotipe 2 dan 3, tahan penyakit hawar daun bakteri strain IV.
Berumur 115-125 hari, potensi hasil 8,1 ton/ha, tekstur pulen,  baik ditanam pada lahan sawah sampai 800 meter di atas permukaan laut yang tidak endemik hama wereng coklat dan virus tungro, tahan wereng coklat biotipe 2, agak tahan wereng coklat biotipe 3, dan hawar daun bakteri strain IV, rentan terhadap penyakit tungro.
Berumur 120 hari, potensi hasil 6,0 ton/ha, tekstur pulen dan enak, cocok untuk sawah irigasi dataran rendah sampai ketinggian < 500 mdpl, tahan terhadap wereng coklat biotipe a dan 2, hawar daun bakteri strain III.
Berumur 115-125 hari, potensi hasil 5,0-7,0 ton/ha, tekstur pulen, cocok ditanam pada musim hujan dan musim kemarau di lokasi di bawah 600 mdpl, tahan wereng cokelat biotipe 1, 2 dan rentan biotipe 3, agak tahan penyakit hawar daun bakteri strain III dan strain IV.
Berumur 115-125 hari, potensi hasil 5,0-7,0 ton/ha, tekstur pulen, cocok ditanam pada musim hujan dan musim kemarau di lokasi di bawah 600 mdpl, tahan wereng cokelat biotipe 1, 2 dan rentan biotipe 3, agak tahan penyakit hawar daun bakteri strain III dan strain IV. 

Sumber:
Balai Penelitian dan Pengembangan Tanaman Padi
 

0 komentar: